9 Rekomendasi Anime Movie Terbaik Sepanjang Masa
Anime Movies Terbaik - Sedang mencari rekomendasi anime movie terbaik? Mungkin kalian perlu baca artikel ini sampai habis, karena di artikel kali ini saya akan membagikan kumpulan daftar film anime jepang terbaik sepanjang sejarah. Kita tahu bahwa selain anime dengan tipe episode yang memiliki durasi tidak begitu panjang namun memiliki epsiode yang banyak, ada juga anime jepang dengan tipe movie.
Anime movie terbaik jepang ini biasanya berdurasi panjang antara 1 jam sampai 2 jam. Alur ceritanya pun tidak kalah menarik dengan anime per episode. Maka tak salah jika anime movie terbaik jepang ini menjadi banyak penggemarnya saat ini.
Disini akan saya bagikan rekomendasi anime movie terbaik sepanjang sejarah yang mana alur ceritanya pasti akan membuat kalian terkesan. Nah kira-kira apa saja daftar anime movie terbaik dan terpopuler tersebut? simak selengkapnya dibawah ini.
Rekomendasi Anime Movie Terbaik Sepanjang Sejarah
1. Koe no Katachi (2016)
- Judul: Koe no Katachi
- Judul Inggris: A Silent Voice
- Genre: Award Winning, Drama
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 2 jam, 10 menit.
- Rating: 8.94
Rekomendasi anime movie terbaik yang bisa kalian tonton yang pertama ada anime Koe no Katachi. Anime ini memiliki cerita yang sangat menyentuh, sesuai dengan judulnya Koe no Katachi atau Silent Voice, Anime ini menceritakan tentang kisah kasih seorang gadis tuli bernama Nishimiya Shouko.
Di sekolah barunya, ia mendapatkan perlakuan yang tidak menyenang dari murid laki-laki bernama Ishida Shouya. Sampai seuatu ketika, sesuatu hal besar terjadi dan mengubah sikap Ishida Shouya yang semula jahil dan pembully kini menjadi baik hati. Setelah mereka beranjak dewasa dan hidup terpisah, Ishida Shouya memutuskan untuk mencari Nishimiya. Ishida Shouya ingin memperbaiki perlilakunya di masa lalu.
Baca juga: Rekomendasi Anime Comedy Terngakak
2. Kimi no Nawa (2016)
- Judul: Kimi no Na wa
- Judul Inggris: Your Name
- Genre: Drama, Romance
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 1 jam, 46 menit.
- Skor: 8.86
Rekomendasi anime movie terbaik yang satu ini tak boleh kalian lewatkan. Akan ada banyak kisah yang cukup membingungkan, menyedihkan, sekaligus romantis dalam anime Kimi no Nawa. Berawal dari pertemuan perempuan bernama Mitsuha Miyamizu dan seorang laki-laki bermama Taki Tachibana yang tak saling kenal, tapi harus bertukar tubuh, benih-benih cinta pun tumbuh didalam diri mereka.
Anime garapan dari Makoto Shinkai ini berhasil memperlihatkan dampak emosional yang luar biasa bagi para penontonnya.
4. Weathering With You (2019)
- Judul: Tenki no Ko
- Judul Inggris: Weathering with You
- Genre: Award Winning, Fantasy, Drama, Romance, Slice of Life
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 1 jam, 52 menit.
- Skor: 8.30
Weathering with You atau Tenki no Ko ini merupakan anime movies terbaik di tahun 2019 lalu. Pada saat perilisannya, anime ini sudah mendapatkan banyak sekali atensi. Pasalnya, Weathering with You ini disutradarai oleh orang yang sama yang menggarap Kimi no Nawa yang sukses pada tahun 2016. Setelah tayangpun, terbukti Weathering With You punya kisah yang tak kalah seru dari anime sebelumnya.
Weathering With You sendiri menceritakan dua tokoh bernama Hodaka dan Hina. Hodaka adalah seorang pekerja di sebuah majalaj kecil. Sementara, Hina merupakan gadis yang tampak biasa saja tapi ternyata mempunyai kekuatan yang tak biasa. Hina bisa membuat cuaca jadi cerah dan menurunkan hujan (singkatnya pawang hujan). Setelah bertemu dan saling mengenal, mereka sepakat untuk memanfaatkan kemampuan Hina demi mencapai tujuan mereka.
Nah, itu dia beberapa anime movie terbaik yang bisa kalian tonton di waktu senggang. Anime-anime romance diatas memiliki rating yang cukup tinggi dan tentunya sangat populer dikalangan pecinta anime Jepang. Maka tidak salah jika anime diatas menjadi anime romance movie terbaik yang pernah ada.
4. Sen to Chihiro no Kamikakushi (2001)
- Judul: Sen to Chihiro no Kamikakushi
- Judul Inggris: Spirited Away
- Genre: Adventure, Award Winning, Supernatural
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 2 jam, 4 menit.
- Rating: 8.78
Rekomendasi anime movie terbaik sepanjang masa selanjutnya ada anime Sen to Chihiro no Kamikakushi atau Spirited Away. Anime movie ini mengisahkan tentang seorang gadis bernama Chihiro yang orang tuanya telah berubah menjadi babi setelah mereka mengembara ke tempat yang mereka yakini sebagai taman hiburan yang ditinggalkan.
Namun ternyata tempat yang mereka kunjungi merupakan pemandian roh. Jika Chihiro ingin ibu dan ayahnya dikembalikan ke bentuk amnusia, maka dia harus bekerja untuk penyihir yang menjadi pemiliknya. Dengan sejumlah teman baru dan juga petualangan yang sangat mendebarkan, dia merumuskan rencana untuk menyelamatkan orang tuanya dan kembali ke dunia manusia.
5. Mononoke Hime (1997)
- Judul: Mononoke Hime
- Judul Inggris: Princess Mononoke
- Genre: Action, Adventure, Award Winning, Fantasy
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 2 jam, 13 menit.
- Rating: 8.67
Mononoke Hime adalah salah satu anime movie lawas terbaik sepanjang masa yang memiliki cerita epic dan sayang jika kalian lewatkan. Anime ini mengisahkan seorang wanita bernama San yang dibesarkan oleh serigala dan seorang pangeran bernama Ashitaka. Ashitaka terluka saat mencoba menghalangi babi hutan terkutuk, yang akibatnya lengannya terkena kutukan yang perlahan membunuhnya.
Dalam perjalanan mencari obat, ia sampai di Kota Tatara di mana Lady Eboshi berkuasa. Lady Eboshi ingin memangkas hutan untuk memperluas bisnis senjatanya. Namun, hutan tersebut dipenuhi dengan dewa-dewa kuno yang kuat. Ada juga San yang melindungi hutan dan terus menghalang Lady Eboshi. Di satu sisi, Kota Tatara menjadi sumber penghasilan bagi penduduknya. Di sisi lain, hutan yang akan dipangkas tersebut penting bagi para hewan. Bertahun-tahun Lady Eboshi ingin membinasakan Roh Hutan Shishigami yang menjadi raja, namun selalu gagal.
6. Howl no Uhoku Shiro (2004)
- Judul: Howl no Ugoku Shiro
- Judul Inggris: Howl's Moving Castle
- Genre: Adventure, Award Winning, Drama, Fantasy, Romance
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 1 jam, 59 menit.
- Rating: 8.66
Salah satu anime dengan latar tempat dan waktu di kerajaan yang dilanda perang di mana sihir dan mesin bekerja sama, Howl no Uhoku Shiro bisa menjadi anime movie terbaik untuk kalian tonton. Anime ini menceritakan petualangan pembuat topi bernama Sophie yang berubah menjadi seorang wanita tua setelah bertemu dengan penyihir. Ia memulai pencarian untuk menemukan penyihir itu dan mengakat kutukannya.
Perjalanan Shphie mengantarkannya sampai di Kastil Howl. Dia bertemu roh api bernama Calcifer, mereka membuat perjanjian, jika Sophie bisa membebaskannya dari kontrak dengan Howl, Calcifer akan mengangkat kutukan Sophie tersebut. Selama itu, Sophie harus tinggal di Kasti Howl, banyak petualangan dan rintangan yang Sophie lewati disni. Shopie dan Howl saling melihat satu sama lain apa adanya dan mereka pun jatuh cinta. Dengan cinta dan kebaikannya, Sophie membantu Howl untuk menghadapi teror dari masa lalunya yang mencekam.
7. Kimi no Suizouwo Tabetai (2018)
- Judul: Kimi no Suizouwo Tabetai
- Judul Inggris: I Want To Wat Your Pancreas
- Genre: Drama, Romance
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 1 jam, 48 menit.
- Rating: 8.56
Merupakan anime movies dengan sad ending terbaik ini wajib kalian tonton untuk menguji mental perasaan kalian. Kimi no Suizouwo Tabetai atau juga dalam judul inggrisnya I Want Eat Your Pancreas ini menceritakan seorang karakter bernama Haruki Shiga. Dia merupakan orang yang merasa dirinya terkucilkan.
Haruki merasa tak ada seorang pun yang peduli dengan keberadaanya. Namun, suatu ketika dirinya menemukan sebuah buku diary milik seorang murid perempuan populer di sekolahnya. Dari buku diary tersebut, Haruki mengetahui bahwa Sakura, nama pemilik buku diary tersebut tengah mengalami mengidap penyakit panckreas. Berawal dari sinilah, yang mulanya haruki cuek kini mencoba untuk menjadi dekat dengan sakura.
Cerita persahabatan Haruki dan Sakura inilah yang membawa penonton merasakan kesedihan demi kesedihan hingga akhir. Dan menjadi salah satu rekomendasi anime movei terbaik yang wajib kalian tonton.
8. Perfect Blue (1998)
- Judul: Perfect Blue
- Genre: Avant Garde, Drama, Horror
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 1 jam, 21 menit.
- Rating: 8.94
Merupakan anime yang mengangkat tema sensitif tentang kesehatan mental dan kekerasan seksual. Anime ini menceritakan seorang gadis bernama Mima yang keluar dari grup idola "CHAM" untuk mengejar mimpinya sebagai aktris.
Mima mendaki berbagai jalan berbatu menuju kesuksesan dengan tampil sebagai korban pemerkosan dan berpose telanjang untuk sebuah majalah. Realitanya muali runtuh ketika dia dikuntit oleh salah seorang penggemar yang terobsesi sambil dihantui dari refleksi masa lalunya.
9. Tonari no Totoro (1988)
- Judul: Tonari no Totoro
- Judul Inggris: My Neighbor Totoro
- Genre: Award Winning, Drama
- Tipe: Movie
- Total Episode: 1
- Durasi: 2 jam, 10 menit.
- Rating: 8.94
Anime movie lawas yang bisa jadi pilihan tontonan anime movie di kala santai yang berjudul Tonari no Totoro. Anime ini menceritakan tentang keluarga Tatsuo Kusakabe yang baru saja pindah dari desa. Alasan kepindahannya adalah agar anak-anaknya, Satsuki dan Mei lebih mudah mengunjungi ibunya yang sedang dirawat di sebuah rumah sakit.
Saat sedang beradaptasi dengan lingkungan barunya, Mei secara tidak sengaja bertemu dengan makhluk menggemaskan berbentuk kelinci. Setelah mencari tahu, ternyata makhluk tersebut merupakan roh Totoro. Sejak saat itu, Kehidupan Mei dan Satsuki dipenuhi dengan hal-hal magis yang membuat mereka betah tinggal di rumah barunya tersebut.
Baca juga: Rekomendasi Anime Slice of Life Terbaik Paling Adem
Daftar Anime Movie Terbaik Lainnya:
- Gintama: The Final (2021)
- Violet Evergarden Movie (2016)
- Suzumiya Haruhi no Shoushitsu (2010)
- Ookami Kodomo no Ame to Yuki (2012)
- Yuru Camp Movie (2022)
- Fate/Stay Night Movie: Heaven's Feel (2019)
- Fruits Basket: Prelude (2022)
- K-On! Movie (2011)
Nah itulah beberapa rekomendasi anime movies terbaik yang bisa saya bagikan untuk kalian semua. Semoga bermanfaat dan bisa dijadikan referensi bagi kalian yang sedang mencari daftar anime movies terbaik sepanjang masa.