Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga dan Spesifikasi Realme GT 2 Pro di Indonesia

Realme GT 2 Pro Harga dan Spesifikasi - HP Realme GT 2 Pro resmi dirilis di pasar Indonesia pada Selasa 22 Maret 2022 kemarin. Hp dengan spesifikasi dan harga flaghsip terbaru ini memiliki banyak fitur menarik yang perlu kita tahu.

Realme GT 2 Pro adalah smartphone yang didukung dengan fitur hebat dari chipset besutan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1. Di Indonesia, HP ini hadir dengan dua pilihan warna yaitu Paper White dan Steel Black dengan satu varian RAM dan memori yaitu 12GB dan memori internal 256GB.

image: realme.com

Harga Realme GT 2 Pro

Dilansir dari laman resmi realme.com, harga dari HP Realme GT 2 Pro ini dibanderol dengan harga Rp. 9.499.000,-.  Harga tersebut jelas cukup terjangkau, mengingat untuk sebuah produk kelas flagship yang biasanya dihargai lebih dari Rp. 10 jutaan.

Jadi, jika kalian mencari produk smartphone papan atas atau flagship, namun terhalang dengan budget. Mungkin Realme GT 2 Pro ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kalian.

Spesifikasi Realme GT 2 Pro

Dengan smartphone yang menyandang produk flagship papan atas, tentunya realme menghadirkan segudang fitur dan spesifikasi yang canggih di dalam produk barunya tersebut.

Realme GT 2 Pro sendiri sudah dibekali dengan prosesor Android terbaik pada saat ini, yaitu Snapdragon 8 Gen 1 dari Qualcomm. Secara preforma jelas HP ini sejajar dengan Samsung Galaxy S22 Series atau Xiaomi 12.

Pada sektor kamera, Realme GT 2 Pro akan mengandalkan tiga buah kamera utama di bagian belakang. Masing-masing dengan sensor wide angle 50MP, ultrawide angle 50MP, dan microscope 3MP. Di bagian depan ada kamera selfie 32MP dengan sensor wide angle.

Selain itu, Realme GT 2 Pro ini juga menjadi pengguna kamera ultrawide 150 derajat pertama di dunia. Fitur tersebut tentu sangat berguna untuk kalian yang hobi foto landscape. Kamera utamanya pun mampu merekam video dengan kualitas sampai 8K.

Belum cukup sampai disitu, Realme GT 2 Pro juga mempunyai teknologi Vapor Cooling System Max untuk menjaga suhu mesin. Teknologi ini akan membuat performa dari HP ini tetap stabil meski dituntut untuk bekerja berat seperti bermain game.

Semua keunggulan daitas akan disempurnakan oleh baterai 5.000 mAh dan teknologi fast charging 65W. Teknologi tersebut diklaim mampu mengisi daya dari 0%-100% hanya dalam waktu 33 menit saja.

Wah, canggih sekali hp keluaran terbaru dari realme ini. Memang ada harga ada juga kualitas yang dibawakannya.

image: gsmarena.com

Selain dari spesifikasi yang diusung cukup mumpuni dari Realme GT 2 pro tersebut, ternyata HP satu ini menjadi perangkat pertama yang ada di dunia yang dirancang dengan bahan berbasi bio. yang Berkolaborasi dengan Sabic, panel pada bagian belakangnya terbuat dari biopolimer bersertifikat ISCC sebagai alternatif ramah lingkungan untuk mengurangi emisi karbon selama pembuatan panel belakang sebesar 35,5 persen.

Menariknya, kotak atau dusbox penjualannya pun dibuat dengan bahan yang ramah lingkungan juga loh. Dengan kemasan yang sepenuhnya didesain ulang, plastik telah berkurang dari 21,7% menjadi hanya 0,3%. Selain itu, 100% pencetakan pada kemasannya menggunakan tinta minyak kedelai.

Sebagai flagship premium pertama yang tidak mencemari bumi, Realme GT 2 Pro menjadi perangkat yang mengantongi sertifikat TCO 9.0 atas bentuk kepedulian sosial dalam proses perakitannya.

Nah, gimana? Cukup menarik bukan hp flagship dari realme satu ini? Bagi kalian yang ingin ganti baru atau upgrade ke hp dengan fitur canggih yang dimiliki oleh hp flagship, mungkin kalian bisa membeli hp Realme GT 2 Pro ini.

Spesifikasi Lengkap Realme GT 2 Pro

JARINGAN
Technologi GSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE / 5G
Kecepatan Akses HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A, 5G
BODI
Dimensi 163.2 x 74.7 x 8.2 mm (6.43 x 2.94 x 0.32 in)
Berat 189 / 199 g (6.67 oz)
SIM Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Varian Warna Paper White, Paper Green, Steel Black, Titanium Blue
LAYAR
Tipe Layar LTPO2 AMOLED, 1B colors, 120Hz, HDR10+, 1400 nits (peak)
Ukuran Layar 6.7 inches, 91.2 cm2 (~74.8% screen-to-body ratio)
Resolusi Layar 1440 x 3216 pixels (~509 ppi density)
Protection Corning Gorilla Glass Victus
PLATFORM
Sistem Operasi Android 12, Realme UI 3.0
Chipset Qualcomm SM8450 Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm)
CPU Octa-core (1x3.00 GHz Cortex-X2 & 3x2.50 GHz Cortex-A710 & 4x1.80 GHz Cortex-A510)
GPU Adreno 730
MEMORI
Kartu Memori No
Memori Internal 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM, 256GB 12GB RAM, 512GB 12GB RAM, UFS 3.1
KAMERA BELAKANG
Sensor Kamera 50 MP, f/1.8, 24mm (wide), 1/1.56", 1.0µm, multi-directional PDAF, OIS, 50 MP, f/2.2, 15mm, 150˚ (ultrawide), 3 MP, f/3.3, (microscope), AF, 40x magnification
Fitur Kamera Dual-LED dual-tone flash, HDR, panorama
Perekam Video 8K, 4K@30/60fps, 1080p@30/60/240fps, gyro-EIS
KAMERA DEPAN
Kamera Selfie 32 MP, f/2.4, 26mm (wide), 1/2.74", 0.8µm, HDR, Panorama
Perekam Video 1080p@30fps
SOUND
Loudspeaker Yes
3.5mm jack audio No
KONEKTIVITAS
WIFI Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth 5.2, A2DP, LE, aptX HD
GPS Yes, with dual-band A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, QZSS, NavIC
NFC Yes
Radio No
USB USB Type-C 2.0, USB On-The-Go
FEATURES
Sensors Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass, color spectrum
BATERAI
Tipe Baterai Li-Po 5000 mAh, non-removable
Fitur Fast charging 65W, 100% in 33 min (advertised)
TEST
Performance AnTuTu: 966251 (v9), GeekBench: 3501 (v5.1), GFXBench: 48fps (ES 3.1 onscreen)