Pesona Wisata Pura Uluwatu Yang Indah, Pulau Dewata Bali
Helllo, Selamat malam sahabat Wisataku sekalian. Senang sekali pada malam hari ini saya bisa hadir lagi di blog Wisataku ini yang akan membagikan informasi menarik tentang tempat-tempat wisata yang ada di indonesia kita ini. Nah apda kali ini saya akan membagikan sebuah informasi menarik di dunia wisata indonesia yaitu Wisata Pura Uluwatu di bali. Yup kali ini saya masih membahas wisata yang menarik masih di sekitar Pulau Dewata bali ini, karena sangat menarik untuk tidak kita lewatkan. Bagi para sahabat yang berada di Bali atau hendak berwisata ke bali kalian bisa baca informasi berikut yang mungkin dapat menjadikan referensi atau manfaat pengetahuan untuk berwisata bldi Pulau Bali.
Buat kalian yang berada di Bali sayang banget kalo melewatkan wisata yang satu ini. Pura Uluwatu ini juga sering disebut sebagai Pura Luhur Uluwatu yang merupakan pura yang terletak di Pulau Dewata Bali. Yang Lebih tepatnya, pura ini yang berlokasi di Desa Pecatu, Kecamatan Kuta, Badung. Pura ini terletak di atas anjungan batu batu karang yang cukup terjal dan tinggi dan bahkan menjorok ke laut. Pura Uluwatu ini merupakan Pura Sad Kayangan, dipercaya sebagai penyangga 9 mata angin bagi para umat Hindu. Awalnya, pura Uluwatu ini digunakan untuk memuja pendeta suci yang bernama Empu Kuturan. Pura Uluwatu ini terletak di ketinggian 97 meter dari permukaan air laut.
Pura Uluwatu Bali |
Baca juga: Pantai Kuta Bali, Wisata Pasir Putih dan Sunset Terbaik
Yang Unik Dari Pura Uluwatu Bali Ini adalah, di depan Pura Uluwatu terdapat hutan kecil yang berfungsi menyangga kesucian pura tersebut. Hutan kecil tersebut disebut sebagai alas kekeran sesuai dengan fungsinya sebagai penyangga kesucian pura tersebut. Pura Uluwatu ini merupakan obyek wisata yang sangat populer dan bahkan menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi para wisatawan, baik wisatawan local maupun wisatawan mancanegara. Berkat letaknya yang sangat menarik yaitu berada di ujung batu karang, pura ini memang terlihat begitu unik dan sangat indah dengan tebih yang begitu terjal. Belum lagi ada hutan kecil di depannya, pura Uluwatu ini terlihat begitu menawan dan indah. Tidak heran jika banyak wisatawan berkunjung dan melihat keunikan yang ditawarkan di Pura Uluwatu di bali ini.
Tebing Pura Uluwatu Bali |
Di Pura Uluwatu ini Para pengunjung yang datang tidak hanya dapat melihat pura saja di destinasi wisata yang satu ini. Tetapi para pengunjung yang datang juga dapat menikmati suasana indah dan melihat pemandangan sunset di ufuk barat yang sangat indah tentunya. Pemandangan matahari terbenam merupakan pemandangan yang sangat memukau bagi sebagian pantai yang ada di Indonesia. Matahari yang tenggelam tampak seperti ditelan secara perahan oleh laut dan menampilkan cahaya yang begitu indah. Suasana di sore hari juga begitu romantis dan menenangkan sehingga banyak orang merasa nyaman di Pura Uluwatu ini, apa lagi jika di nikmati dengan orang yang kita sayang. Jika sahabat wisata datang atau berkunjung ke Bali, Sahabat Wisata harus mengunjungi destinasi wisata yang menarik ini, karena sangat sayang banget jika sahabat wisata datang ke bali tapi melewatkan wisata ini.
Pulau Dewata Bali ini memang memiliki banyak pura, namun Uluwatu adalah pura yang menawarkan keindahan dan pesonanya tersendiri. Pura yang satu ini menyimpan daya religius yang cukup kuat dan menawarkan panorama alam yang sangat memikat bagi para wisatawan yang datang baik lokal maupun wisatawan mancanegara. Jika Sahabat Wisata ingin berkunjung ke pura ini, Sahabat Wisata hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 30 hingga 45 menit dari pusat Kota Denpasar. Pura Uluwatu ini memang terletak tidak begotu terlalu jauh dari Denpasar, Ibukota Provinsi Bali. Hal ini menjadi salah satu kelebihannya sehingga menjadikannya sebagai tempat wisata yang mudah untuk dikunjungi bagi para wisatwan yang berlibur ke Pulau Bali. Para wisatawan sendiri tidak ingin melewatkan kunjungannya ke pura ini karena keindahan dan pesonanya.
Secara harfiah Uluwatu artinya adalah puncak batu, nama yang diberikan tentu sesuai dengan kondisi yang ada. Pulau Dewata Bali memang sangat identik dengan panorama alamnya yang begitu indah mempesona dan memukau. Begitu juga di Pura Uluwatu, panorama lautnya tampak begitu indah terutama ketika dinikmati dari atas tepian tebing. Di sore hari, Sahabat Wisata dapat melihat panorama laut dengan warna jingga ketika matahari terbenam. Suasana tersebut tampak seperti gambar karena begitu indah dan memukau. Kunjungan ke pura ini akan menjadi salah satu kunjungan wisata yang sulit dilupakan bagi para pengunjungnya.
Pura Uluwatu Di Bali |
Para wisatawan yang datang berkunjung ke pulau Uluwatu dapat menuruni jalan setapak untuk sampai ke pura sakral yang satu ini. Rute menuju ke pura ini akan menyita banyak perhatian para sahbat wisata yang datang terutama ketika melewati hutan kera. Pengunjung yang datang kesini sangat disarankan untuk menyimpan barang-barangnya secara aman agar tidak diambil oleh para kera yang ada disekitar halan tersebut. Selain daya tarik arsitektur pura serta keindahan pemandangan sunset yang memukau, para wisatawan juga dapat menyaksikan pertunjukan tari tradisional pulau dewata Bali, yaitu Tari Kecak Bali. Tari Kecak Uluwatu dimainkan oleh 50 – 100 orang penari. Penari Kecak akan duduk melingkar dan memakai kain sarung berwarna hitam putih. Para penari Kecak sebagian besar adalah laki-laki dan lakon yang diceritakan biasanya cerita Ramayana. Ciri khas tari Kecak adalah suara cak,cak, cak yang diucapkan oleh penari laki-laki yang saling bersahut-sahutan. Waktu pertunjukan tari kecak Uluwatu di lakukan di sore hari menjelang sunset, tepatnya dipentaskan pada pukul 18.10 – 19.00 waktu Bali.
Mengenai lokasi pura Luhur Uluwatu tepatnya berada di desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Jarak yang ditempuh dari Bandara Ngurah Rai menuju lokasi pura Luhur Uluwatu Bali, sekitar 1 jam ke arah selatan dengan kendaraan pribadi. Apabila anda membutuhkan petunjuk arah untuk menuju lokasi pura Luhur Uluwatu Bali, silakan gunakan peta Google Map di Smarth phone sahbat wisata sekalian.
Nah itu dia tadi sahabat wisata sekalian, sedikit informasi tentangnwisata di bali yaitu Pesoan Pura uluwatu di bali yang sangat indah. bagi para sahabat wisata yang berada di bali tentunya tidak mau dong melewatkan wisata yang satu ini. Dengan pesona keindahan dan oesina yang mengagumkan bakal menjadi daya tarik yang tak terlupakan. ok sahabt wisata sekian untuk kali ini semoga bisa jadi bermanfaat dan referensi untuk berwisata bagi para sahabat yang hendak berwisata. sekian nantikan update update selanjutnya di blog yang sederhana ini, sekian dari saya sampai jumpa lagi.